Liburan akhir tahun saya

 



Nah, sekarang sudah tahun 2022. Tidak terasa ya, waktu telah berlalu begitu cepat. Saat akhir tahun, saya berlibur bersama keluarga. Berikut cerita pengalaman saya dan destinasi wisata. 


Kita mulai dengan tanya jawab dulu ya..

1.    Apa yang saya lakukan selama liburan saya?

 

Jawaban: Saya pergi ke pantai, ke bukit, makan-makan, dan main ke rumah saudara selama saya liburan.

Ya, sesuai dengan jawabannya, terlihat bahwa saya sangat nyantuy ya. 😎 Makan, jalan-jalan, rebahan, makan lagi, dll. Kan saya ke pantai. Berikut pantai-pantai yang telah saya kunjungi:


Ini namanya pantai Padadita. Ini pantai pertama yang saya kunjungi. Padadita ini berada di dalam sebuah hotel yang bernama Padadita juga. Pantai ini persis berada di depan restorannya. Jadi, saat makan bisa sambil lihat pantai ini. Aku kesini sekalian makan-makan. Hehehe...


Kalau ini, namanya pantai Walakiri. Ini pantai paling terkenal di pulau...(Ups, jangan spoilerin tempatnya. Tebak ini di pulau mana ya kawan..) Disini pantainya baguusss banget. Banyak orang yang kesini. Termasuk aku. Aku lagi-lagi sambil nongkrong makan pisang goreng dan air kelapa. Hmm...sedap.. Oh iya, sekedar info. Disini banyak Patrick lho.. alias bintang laut. Aku nemuin banyak banget. Ada ratusan ribu kali ya..; Tapi aku semangat kesini bukan hanya mau lihat pemandangannya, tapi aku gemar mengumpulkan cangkang kerang. Dapet sekantong.


Ini namanya Ronda 5. Ini pantai terakhir yang aku kunjungi. Disini, aku fokus membangun istana pasir. Hehehe...pasir disini masih putih dan halus. Dan, ada banyak karang nya. Di setiap karang, pasti ada ratusan kelomang yang menempel di sana. Ada banyak kepiting juga, tapi banyakan yang mini-mini. Warnanya juga putih, menyerupai pasir. Jadi susah liatnya.


Pertanyaan kedua.

1.    Kapan saya pergi belibur?

Jawaban: Saya pergi/berangkat berlibur pada tanggal 19 Desember 2021.

Yah, ini gausah dijelasin lah ya..lanjut

Pertanyaan ketiga.

1.    Siapa yang pergi bersama saya untuk berlibur?

Jawaban: Saya pergi liburan bersama ayah dan adik saya. Ibu saya sudah lebih dahulu berada di tempat liburan.

Lanjut

Pertanyaan keempat

1.    Dimana saya pergi berlibur?

Jawaban: Saya pergi berlibur ke Sumba, Waingapu, pulau NTT.

Akhirnya kejawab ya aku berlibur ke pulau mana. Ini pertama kalinya aku berlibur diluar pulau Jawa. Makanya aku semangat banget.

Pertanyaan kelima

1.    Mengapa keluarga saya pergi ke Sumba?  Karena menurut saya dan keluarga saya, Sumba memiliki alam yang indah, udara yang bersih, dan lingkungan yang masih asri.

Kan kalian udah liat sendiri keindahan pantai Sumba. Jadi, wajar lah ya milih kesana. Lanjut

Pertanyaan keenam

1.    Bagaimana perasaan saya setelah liburan ke Sumba?

Jawaban: Perasaan saya setelah liburan ke Sumba sangat senang. Karena ada pemandangan pantai dan bukit hijau yang tidak bisa saya jumpai di Jakarta.

Iya, ini peraasan aku. Seneeengg banget. Oh iya, berhubungan soal bukit hijau, maaf ya aku belum kasih tunjuk bukit nya. Ini dia:



Ini namanya bukit persaudaraan, atau bukit Mauliru. Bagus bet yaa...mirip di Swiss. Oh iya, aku ada satu peringatan kalo kalian mau ke sini. Hati-hati, banyak ranjau disana. Ranjau nya berupa kotoran Kuda! Iya bener. Kuda lumayan banyak disana. Jangan diganggu ya. Nanti di depak lho...kuda pada ada di bukit ini karena banyak rumput hijau untuk dimakan. 

Oke, sekian cerita aku hari ini. Maaf ya, aku bulan November dan Desember 2021 gak nulis apapun. Soalnya aku kan sibuk liburan. Gaenak juga aku menyendiri bikin tulisan sementara aku kesana kemari di Sumba. Aku janji kok tahun ini aku bakal lebih banyak nulis. Sekian dari aku, bye..

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Liburan akhir tahun saya"

Posting Komentar